Setelah mendapatkan pukulan telak dari Knuckle, kini muncul makhluk kecil misterius bersayap di bahu Gon.
“Sudah waktunya!!
Hutangmu sudah menumpuk!!” Ucap makhluk kecil bersayap yg diciptakan Knuckle.
“Nama dari kemampuannya adalah "Hako-ware!!"
Bocah kecil itu adalah mascot, Potclean.” Jelas Knuckle.
Gon terkejut dan kebingungan karena makhluk kecil bersayap itu terus menempel dibahunya.
Gon mencoba memukul makhluk yg bernama Potclean itu dengan keras tapi Potclean tak mau pergi dan terus menempel dibahu Gon.
“Menyerang Potclean tak ada gunanya, yg dia lakukan adalah mengitarimu dan mengumpulkan hutang. Dia memang mengganggu!! Dan dia tak terkalahkan!!” Ucap Knuckle senang.
“Sudah waktunya.
Hutangmu sudah menumpuk!” Ucap Potclean dan angka dijidatnya terus bertambah menjadi 279.
“....” Gon kebingungan dan tak tahu harus melakukan apa.
Knuckle tak tinggal diam, melihat Gon kebingungan, dia diam-diam menyerang Gon.
---BRAAAK---
Gon lagi-lagi terkena pukulan dari Knuckle dibagian wajahnya yg membuat dia terpental cukup jauh.
“Lagi-lagi... Aku tak merasakan sakit sama sekali...
Ini justru sebaliknya... Kekuatanku meluap-luap...” Pikir Gon dalam hati dan dari tubuhnya mengeluarkan aura yg besar walau bukan aura miliknya sendiri, melainkan aura pinjaman dari Knuckle.
“Sudah waktunya...
Hutangmu sudah menumpuk.” Ucap Potclean. Dan kini dijidatnya menunjukkan angka 505.
“?!
Terasa seperti dua kali lipat!?” Ucap Gon terkejut melihat angka dijidat Potclean.
“Itu karena aku meminjamkanmu kurang lebih... Sekitar 180 aura...” Sahut Knuckle.
“180... Aura!?
Apa maksudnya nomor itu? Dari sebelumnya, juga.” Ucap Gon dalam hati.
“Aku akan menjelaskan padamu yg akan segera kalah, berandal kecil!
180 adalah angka konversi dari tenaga dalammu...
Kau tahu, aura adalah sesuatu yg tersimpan dalam tubuh, dan bisa kau latih untuk menambah sampai kekuatan maksimum (MOP), tiap orang berbeda-beda.
Sama seperti dengan jumlah aura yg kau keluarkan dalam satu waktu, itu juga bisa ditambah dengan latihan... Jadi bahkan jika kau punya kekuatan potensial aura yg tinggi (POP), jika kekuatan sebenarnya auramu (AOP) itu kecil karena alasan yg bodoh yaitu kurang latihan.
Kau pasti akan berada diposisi kurang menguntungkan dalam pertarungan, kau mengerti berandal?” Jelas Knuckle.
Gon hanya terdiam mendengarkan penjelasan Knuckle, bahkan Gon nampak kebingungan dengan penjelasannya.
“Jumlah maksimum AOP yg bisa kau keluarkan dalam satu waktu dengan "Ken" adalah... Kira-kira 1800...” Jelas Knuckle.
Tubuh Gon terus diselubungi aura yg besar dan angka dijidat Potclean terus bertambah, 556, dan kini telah mencapai angka 612.
“Ketika kau dalam pertarungan, tenaga dalammu terpakai sebesar 1 aura perdetik, tapi sebenarnya ketika kau bertarung, kau gunakan "Gyo", "Ryu", dan "Ken" jadi konsumsi tenaga dalammu semakin cepat hingga 6 sampai 10 kali lipat kecepatan normal!!
Pada dasarnya, apa yg aku katakan tadi tergantung setinggi apa level teknik yg kau gunakan, semakin tinggi teknikmu semakin banyak aura yg terpakai, kau mengerti berandal!?” Jelas Knuckle.
Dan lagi-lagi Gon kurang paham dengan penjelasan Knuckle. Gon hanya terdiam terpaku.
“Mengingat kau masih pemula dalam mengendalikan aura, aku bisa dengan mudah menghitung kalau kau menghabiskan 10 aura perdetik!!
Itu artinya kau menghabiskan 600 aura permenit!! Karena kau kemarin pingsan, kau mungkin telah menghabiskan 1200 aura dalam pertarungan biasa!!
Ditambah... Kau gunakan Jajanken empat kali!!
AOP milikmu kira-kira sebesar 1800 aura... Dan disaat kau gunakan Jajanken dan berteriak "Jan!!", jumlah Nen yg terkonsentrasi di kepalan tanganmu melebihi 2000!!
Itu mungkin adalah hasil dari lamanya kau mengumpulkan kekuatan dan nyatanya kau mengorbankan kekuatan bertahanmu dan mengkonsentrasikan aura dalam kepalan tanganmu!!
Itu adalah resiko dari teknik yg seperti itu!” Jelas Knuckle.
Gon masih terdiam sambil mendengarkan penjelasan Knuckle.
“Yg kesatu sampai ketiga kau menghabiskan 5500, ini adalah jumlah yg kau pakai untuk menggunakan Jajanken. Dan totalnya jadi 17500 aura!!
Dan yg keempat "Aiko", kau pingsan sesaat sebelum kau melakukan serangan...!!
Jika kau mempertimbangkan jumlah aura yg diperlukan untuk menggunakan teknik ini dua kali lipat dari sebelumnya (atau mungkin itu terlalu menakutkan untuk dipertimbangkan), kau menghabiskan kira-kira 4000 aura!!” Jelas Knuckle.
Gon masih terus terdiam mendengarkan penjelasan Knuckle dan kuping Gon serasa terbakar dengan semua penjelasan Knuckle.
“Dan jumlah Nen yg kau pakai bukan berarti serangan Batu dan Kertas punya kekuatan yg sama!! Karena itu bukan kemampuan alamimu, dan juga kurangnya latihan, serangan Kertasmu mungkin menghabiskan 4000 aura tapi itu tak bisa menghasilkan kekuatan yg setara (hanya sekitar 500 unit saja), mengerti?
Karena itu, kemampuan maksimal auramu... Sekitar 21500 aura!!” Jelas Knuckle.
Mendengar penjelasan Knuckle, wajah Gon nampak pucat dan berkeringat. Telinganya pun serasa terbakar.
“Ugh...” Rintih Gon, “Aku tak mengira akan terkena serangan seperti ini...” Lanjutnya dalam hati.
“Gyahahahahahaha! Nampaknya kau sangat bodoh dengan angka-angka!!
Dengarkan baik-baik berandal, aku sudah sampai bagian yg bagus.
Ketika aura yg kau pinjam dariku (termasuk hutangnya) melebihi kapasitas aura potensial yg tersisa, kau akan BANGKRUT!!
Auramu sama seperti tabungan di Bank!! Semakin banyak yg kau gunakan semakin banyak itu berkurang. Disisi lain, hutangnya terus bertambah!!
Kira-kira sudah 5 menit kita bertarung... Kau mungkin sudah menghabiskan sekitar 2000 aura.” Jelas Knuckle, “Lihatlah itu!!” Pinta Knuckle sambil menunjuk makhluk Potclean.
“Huh?
!!
Besar sekali!” Gon sangat terkejut melihat ukuran tubuh Potclean bertambah besar hingga menyamai tubuhnya sendiri, “Tidak... Bukan itu yg penting.” Lanjutnya dalam hati. Kini angka dijidat Potclean berubah menjadi 1586.
“Mustahil itu lebih besar tiga kali lipat dari sebelumnya!?
Itu tak mungkin, padahal cuma sekitar 3 menit!!” Teriak Gon kebingungan.
“Lebih tepatnya 120 detik.” Sahut Knuckle.
waktu | Hutang | 10% bunga |
10 | 505 | 51 |
20 | 556 | 56 |
30 | 612 | 61 |
40 | 673 | 67 |
50 | 740 | 74 |
60 | 814 | 81 |
70 | 895 | 90 |
80 | 985 | 99 |
90 | 1084 | 108 |
100 | 1192 | 119 |
110 | 1311 | 131 |
120 | 1442 | 144 |
“Ini yg mereka sebut "peningkatan bunga snowball".” Jelas Knuckle.
“Sudah waktunya.
Hutangmu sudah menumpuk.” Ucap Potclean dan dijidatnya menunjukkan angka 1745.
“Ugh.” Rintih Gon bingung.
“Bahkan walau aku telah meminjamkanmu 390 tetap saja auramu masih dibawah 20000.
Bunganya akan terus bertambah... Meski jika kau hanya berdiri diam disitu saja.
Dalam 260 detik, lalu dalam 4 menit dan 20 detik, kau akan... BANGKRUT!” Ucap Knuckle.
Angka dijidat Potclean menunjukkan angka 1920.
“Lalu apa yg akan terjadi selanjutnya?” Tanya Gon.
“Potclean akan berubah menjadi Toritaten!! Dan dalam 30 hari, dia akan selalu menagih hutang.” Jawab Knuckle.
Makhluk imut Potclean berubah menjadi makhluk iblis bertanduk.
Toritaten berarti "tak bisa melunasi".
“Dalam masa itu kau akan berada dalam keadaan "Zetsu", dengan kata lain, kau tak akan bisa menggunakan Nen sama sekali.
Sudah terlambat untuk menyesal, berandal!” Jelas Knuckle.
“Jadi itulah kenapa... Dia baru menggunakan ini sekarang... Demi diriku. Terima kasih.” Ucap Gon dalam hati, “Knuckle, aku datang.” Lanjutnya sambil bergerak cepat menyerang Knuckle.
Gon melesat cepat dan mengarahkan pukulannya ke wajah Knuckle, tapi Knuckle telah siap dan lebih dulu memukul tangan Gon yg mengarah ke wajahnya.
---BRAAAK---
Gon terpental cukup jauh.
“Hanya 150... Iya kan? Kekuatan pukulanmu sekarang.
Kau membayar hutang 150, tapi aku juga meminjamkanmu 180 sebagai gantinya. Setelah dijumlahkan, hutangmu bertambah 30, apa yg akan kau lakukan sekarang, huh?
Sampai kau melunasi semua hutangmu, aku tak akan terluka oleh seranganmu!!” Ucap Knuckle.
“Sudah waktunya.
Hutangmu sudah menumpuk.” Ucap Potclean, dijidatnya menunjukkan angka 2142 dan berubah lagi menjadi 2356.
“Ayo, serang saja aku, berandal!
Jika kau diam saja, kau tetap akan bangkrut dalam 4 menit kedepan!!” Teriak Knuckle.
Gon pun menuruti keinginan Knuckle. Gon maju melesat dan terus-menerus memukul Knuckle. Beberapa pukulan mengenai wajah Knuckle tapi Gon juga berkali-kali terkena pukulan Knuckle.
“Kali ini, kau telah menyerang banyak sekali. Oleh karena itu, setalah dihitung... Kau melunasi hutangmu sebanyak 100, kan?” Ucap Knuckle.
“Sudah waktunya.
Hutangmu sudah menumpuk.” Ucap Potclean, dijidatnya menunjukkan angka 2245, dan berubah menjadi 2470.
“Kau seperti berada dalam hutan api. Kalau seperti ini, kau tak akan bisa melunasi setengahnya, berandal.” Ucap Knuckle, “Tak akan kubiarkan dia menggunakan Jajanken padaku. Jika aku bisa membuat dia terlilit hutang melebihi 10000, aku pasti akan menang!!” Lanjutnya dalam hati.
“Sudah waktunya.
Hutangmu sudah menumpuk.” Ucap Potclean dan dijidatnya menunjukkan angka 2717. Seiring bertambahnya angka maka ukuran tubuh Potclean juga akan bertambah besar.
Kini ukuran tubuhnya sudah melebihi besar tubuh Gon.
Sementara itu didalam hutan yg lebat. Killua dan Shoot telah bersiap memulai pertarungannya. Mereka kini menjaga jarak dan dengan tatapan mata yg tajam.
Shoot memulainya dengan mengeluarkan aura "En" yg luas hingga membuat Killua terdiam.
“Jangan takut. Dia juga tak tahu seperti apa kemampuanku.” Ucap Killua dalam hati.
“A... Aku tak suka membuat orang lain terluka. Itulah kenapa, aku pilih kekuatan yg hanya bisa digunakan... Jika aku terluka.
Aku hanya bertarung melawan musuh yg tak membuatku menyesal kalau melukainya.
Namun...
Kalian telah memberitahuku... Suatu ketika kita memang harus bertarung dengan seluruh kekuatan yg aku punya...!!” Ucap Shoot sambil membuka jubah yg menutupi lengan kirinya. Dan ternyata lengan kirinya buntung, namun terdapat 3 tangan dan sebuah sangkar yg melayang-layang disamping tubuh Shoot.
Apakah yg akan dilakukan Shoot?!?
Dan bagaimana nasib Gon yg sedang terlilit hutang Nen?!
Bersambung ke chapter 212
Comments
Post a Comment
silahkan komentar disini, dan gunakan bahasa yang baik dan benar, dan juga saya beritahukan blog ini DOFOLLOW.